Senin, 25 Desember 2017

Kerap Salah, Orang Kira 2 Makanan Ini Sembuhkan Radang Tenggorokan


TIPS KESEHATAN - Untuk mengatasi radang tenggorokan, banyak orang mengira permen tanpa gula ataupun probiotik dapat membantu mengobati gejala atau mempercepat pemulihan yang disebabkan infeksi bakteri.

Laporan medis yang dibuat University of Southampton di Inggris pun menyebutkan, permen karet yang mengandung xylitol dan probiotik dapat merangsang sistem kekebalan tubuh dan membunuh bakteri berbahaya.

Nyatanya, tim studi tak menemukan manfaat yang signifikan pada percobaan klinis yang dilakukan selama 4 tahun tersebut.

Belum lagi, antibiotik seringkali digunakan untuk mengobati sakit tenggorokan. Sekitar 70 persen pasien radang tenggorokan menerima antibiotik, meskipun obat ini tak efektif membunuh virus, menurut Infectious Diseases Society of America.

Presiden American College of Physicians, Dr. Jack Ende mengatakan, pengobatan radang tenggorokan ini dianggap sebagai aksioma (terbukti dengan sendirinya) lama. Tapi, tak ada yang benar-benar bekerja.

Ende justru menyarankan orang dengan radang tenggorokan untuk tak mengonsumsi antibotik, melainkan mencoba cara sederhana. "Anda bisa berkumur dengan air garam, menenggak sesendok madu atau mengonsumsi aspirin, ibuprofen atau acetaminophen untuk merasa lebih baik."


0 komentar:

Posting Komentar

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com